Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Pandan Tanpa Kapur Sirih Isi Gula Merah Legit, SANGATT MAKNYUSS

Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Pandan Tanpa Kapur Sirih Isi Gula Merah Legit, SANGATT MAKNYUSS
Resep dan Cara Membuat Kue Klepon Pandan Tanpa Kapur Sirih Isi Gula Merah Legit, SANGATT MAKNYUSS

Resep Kue Klepon – Kue klepon adalah salah satu jenis kue tradisional atau jajanan pasar yang terbuat dari tepung beras ketan yang dibentuk seperti bola-bola kecil lalu diisi dengan parutan gula merah atau gula jawa sisir dan diberi taburan kelapa parut. Kue basah ini memiliki tekstur yang lembut dan kenyal di mulut.
Di Sumatera dan Malaysia kue klepon yang memiliki bahan dasar tepung dan ubi ini sering disebut “onde-onde”. Hal inilah yang membuat banyak orang salah dalam mengartikan kue onde-onde dan kue kelepon. Jika dilihat dari bentuknya, kedua kue tersebut memang memiliki bentuk yang mirip yaitu sama-sama berbentuk bulat kecil. Hanya saja kue klepon memiliki ukuran yang lebih kecil dibandingkan dengan kue onde-onde.
Pada umumnya kue klepon memiliki warna hijau yang berasal dari pewarna alami daun pandan dan daun suji. Agar lebih mudah dan praktis biasanya para pedagang menggunakan pewarna makanan yang halal dengan kualitas bagus. Namun kini kue klepon tidak melulu memakai warna hijau sebagai pewarna klasiknya. Karena saat ini banyak bermunculan resep kue klepon dengan warna-warni yang lebih menggoda. Seperti kue klepon ubi jalar, kue klepon ketan putih, klepon pelangi wijen, klepon coklat tabur keju, klepon strawberry, kue klepon bihun nenas, kue klepon labu kuning dan kue klepon tepung beras hitam.

Bahan Adonan Kue Klepon :

  • Tepung beras ketan 250 gram
  • Tepung beras 50 gram
  • Air dan daun pandan atau suji blender  secukupnya untuk pewarna alami atau bisa menggunakan pasta pandan secukupnya
  • Air 150 ml
  • Garam halus 1 sdt
  • Kelapa 1/2 butir, parut lalu kukus dengan dibumbui gula pasir dan garam secukupnya
  • Gula merah secukupnya, sisir halus
  • Air 1 liter
  • Gula pasir secukupnya

Langkah Cara Membuat Kue Klepon :

  1. Campur tepung beras ketan dan tepung beras putih, air, garam dan pasta pandan. Aduk rata, uleni hingga kalis.
  2. Selanjutnya sisir gula merah secukupnya untuk isian kue kelepon.
  3. Setelah itu ambil sedikit adonan, pipihkan dan beri sedikit gula merah di tengahnya. (penggunaan gula merah jangan terlalu banyak dan jangan terlalu sendikit ya. Soalnya kalau terlalu banyak gula jawa atau gula merahnya nanti hasilnya meletus dan lumer ke luar. Tapi kalau terlalu sendikit nanti tidak berasa saus gulanya jadi yang sedang-sedang saja ya).
  4. Rapatkan dan bentuk bulat menyerupai bola. Lalukan terus hingga adonan habis.
  5. Kemudian masak air hinggga mendidih, celupkan bola-bola klepon, biarkan hingga matang dan mengapung. Angkat dan langsung gulingkan ke dalam kelapa parut kukus yang sudah di bubuhi garam dan gula pasir.
  6. Klepon siap di sajikan, nyam!
Cukup mudah bukan membuat resep kue klepon sendiri di rumah? Jadi sekarang tak perlu repot-repot mencari kue klepon di luaran dong ya. Karena dengan mengikuti Resep Kue Klepon Pandan yang kami berikan anda sudah bisa berkreasi sendiri sesuai selera.


by resephariini
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==